Apa itu webster hardness tester?
Alat uji kekerasan aluminium webster hardness tester HT-01 adalah sebuah alat uji yang digunakan untuk menguji atau mengukur tingkat kekerasan suatu benda, khususnya aluminium dengan metode pengukuran model klem / tang. Alat ukur kekerasan aluminium ini merupakan instrumen portabel yang dapat melakukan pengujian kekerasan di tempat pada bahan paduan aluminium dengan ketebalan tertentu
Material apa saja yang dapat diuji?
Secara garis besar, alat uji kekerasan tipe webster hardness tester ini dikhususkan untuk pengujian kekerasan 4 jenis logam yaitu aluminium, kuningan, tembaga, dan baja lunak. Sedangkan untuk yang seri HT-01 ini dikhususkan untuk mengukur kekerasan aluminium dan untuk 3 jenis logam yang lainnya dapat diukur menggunakan alat test kekerasan webster seri yang lainnya.
Berapa ketebalan material yang dapat diuji?
Alat uji kekerasan aluminium ini dapat mengukur kekerasan logam yang memiliki ketebalan mulai dari 0 sampai dengan 13 mm tergantung dari model dan jenis logam yang diuji. Untuk alat pengukur kekerasan aluminium HT-01 ini dapat digunakan untuk mengukur kekerasan aluminium dengan ketebalan maksimal 6 mm. Seri lain yang dapat digunakan untuk menguji kekerasan aluminium adalah HT-02 dan HT-03 dimana keduanya dapat mengukur kekerasan aluminium yang memiliki ketebalan maksimal 13 mm untuk HT-02 dan maksimal 8 mm untuk yang seri HT-03.
Apa keunggulan dari alat uji ini?
Alat uji kekerasan aluminium ini memiliki beberapa keunggulan seperti waktu pengetesan yang cepat dan mudah, nilai kekerasan dapat dibaca langsung dari indikator dengan penjepit sederhana. Cocok untuk menguji profil paduan aluminium, tubing dan bahan lembaran. Sangat cocok untuk pemeriksaan kualitas yang cepat dan tidak merusak di lokasi produksi. Alat uji kekerasan Webster adalah instrumen pilihan untuk kinerja bahan mekanik sesuai dengan standar Amerika ASTM B647.
Fitur Alat Uji Kekerasan Aluminium Webster Hardness Tester HT-01
- Indenter : Direkayasa ulang dengan bahan canggih dan teknologi produksi baru yang diproduksi, kekerasan yang lebih tinggi, umur panjang, pertukaran yang baik.
- Jarum Indikator : Jarum indikator kekuatan tinggi, lebih kecil kemungkinannya bengkok oleh penggunaan jangka panjang atau salah penggunaan.
- Dial Kaca : Kekuatan tinggi, ketangguhan tinggi, tidak mudah patah atau tergores.
- Pegangan : Pegangan paduan aluminium yang ditempa dengan finishing anodized yang halus, ketahanan tinggi terhadap abraision dan noda.
- Blok Kekerasan : Diuji oleh penguji kekerasan Rockwell standar.
- Stabilitas : Titik skala penuh stabil, titik kalibrasi stabil, indikator tidak pernah meluncur.
- Konversi: Hasil dapat dikonversi ke Vickers, Rockwell dan Brinell. Cocok untuk pengujian kekerasan vickers.
Spesifikasi Teknis Alat Test Kekerasan Aluminium HT-01
Model | Rentang Pengukuran | Material | Opening Size |
HT-01 | 0~20HW; 25~110HRE; 58~131HV Resolusi : 0.5HW | Aluminium | 6 mm |
HT-02 | 13 mm | ||
HT-03 | 8 mm |
Paket Standar :
1. Alat utama
2. Blok kekerasan standar
3. Indentasi cadangan
4. Kunci pas kalibrasi
5. Obeng kecil
6. Tas
7. Buku petunjuk
Untuk informasi produk alat uji kekerasan lainnya silakan dilihat pada kategori Hardness Tester.
Review
Durabilitas
Kepraktisan
Alat ukur kekerasan portable yang handal untuk dilapangan dan pengukuran cepat dan praktis